Materi Siklus Hidrogeologi, Air Tanah , Metode Perhitungan Curah Hujan, Ujian Tengah Semester
Senin, 07 Oktober 2019
Edit
1. Apakah tujuan saudara mempelajari Hidrogeologi ?
Tujuan saya mempelajari hidrogeologi andalah untuk mengetahui siklus hidrogeologi mulai dari proses penguapan sampai terjadi hujan (Precipitation) dan ingin mengetahui kemana lari air ketika terjadi hujan dan setelah hujan. Hidrogeologi adalah ilmu yang sangat kompleks dalam membahas mengenai air.
Siklus Hidrogeologi |
Hidrogeologi , Hidro=air, dan Geologi = Mempelajari tentang kebumian, Jadi Hidrogeologi adalah ilmu yang mempelajari mengenai penyebaran dan p pergerakan air tanah di dalam tanah atau batuan di kerak bumi. Umum-nya adalah akuifer.
2. Jelaskan apa yang dimaksud dengan :
a. Infiltrasi
Infiltrasi adalah aliran air kedalam tanah melalui permukaan tanah itu sendiri. Infiltrasi dipengaruhi oleh permeabilitas, tutupan vegetasi, volume air, intesitas hujan, topografi tanah, dan tingkat evapotranspirasi .
b. Run Off
Run Off adalah air limpasan yang berasal dari air hujan yang mengalir di atas permukaan tanah ke elevasi yang lebih rendah, hal ini terjadi karena jumlah air yang mengalir pada permukaan tanah terlalu besar sehingga tidak bisa meresap kedalam tanah.
3. Apa yang dimaksud dengan :
- Akuifer
Lapisan yang mampu menyimpan air dan meluluskan air dalam jumlah berarti.
- Akuitar
Lapisan yang mampu menyimpan air, tetapi hanya mempu meluluska-nya dalam jumlah sedikit dan perlahan.
- Akuiklud
Lapisan yang hanya mampu menyimpan air tetapi tidak meluluskan-nya.
- Akuifug
Batuan yang tidak dapat menyimpan dan meluluskan air.
4. Jelaskan jenis-jenis aquifer ?
- Aquifer tertekan (confined aquifer)
akuifer yang lapisan atas dan bawah nya dibatasi oleh lapisan yang kedap air.
- Aquifer bebas ( Unconfined aquifer )
Merupakan aquifer yang lapisan atas nya mempunyai permeabilitas yang tinggi, sehingga tekanan udara dipermukaan air sama dengan atmosfer atau bisa juga disebut water tabel aquifer.
- Aquifer semi tertekan (semi confined aquifer)
Merupakan aquifer yang lapisan atasnya atau dibawahnya masih mampu meluluskan atau dilewati air meskipun sangat kecil (lambat).
- Aquifer semi bebas (semi unconfined aquifer)
Merupakan peralihan antara aqufer semi tertekan dengan aquifer semi bebas. Lapisan bawah yang merupakan lapisan kedap air, sedangkan lapisan atasnya merupakan material yang berbutir halus, sehingga pada lapisan penutup nya masih di mungkinkan adanya gerakan air.
5. Perhitungan Curah hujan menggunakan metode arimatik, metode poligon thiessen, dan metode isohyet (garis).
- Metode Aritmatik
Metode ini paling sederhana, pengukuran yang dilakukan di beberapa stasiun dalam waktu yang bersamaan dijumlah dan kemudian dibagi jumlah stasiun-nya.
- Metode poligon thiessen
Metode ini memperhitungkan bobot dari masing-masing stasiun yang mewakili luasan di sekitarnya,
- Metode Isohyet
Metode isohyet adalah garis yang menghubungkan titik-titik dengan kedalaman hujan yang sama. Pada metode isohyet, dianggap bahwa hujan pada suatau daerah diantara dua garis isohyet adalah merata dan sama dengan neilai rata-rata dari kedua garis isohyet tersebut. ( Triatmodjo, 2008).